Senin, 29 April 2013

Peringatan 7 tahun lumpur Lapindo, SBY diberi hadiah

MERDEKA.COM. Hari ini, tepat 2525 hari daerah Sidoarjo terendam lumpur akibat pengeboran sumur Banjar Panji 1 oleh PT Lapindo Brantas. Peristiwa ini terjadi 29 Mei 2006 lalu. Jelang tujuh tahun tragedi Lapindo, para aktivis akan mendatangi Istana Negara.

"Sejumlah anak-anak datang langsung dari Porong, hendak memberikan sebuah bingkisan kepada Bapak Presiden agar menuntaskan persoalan yang menjadi hak warga khususnya anak-anak penerus bangsa sebelum berakhirnya masa jabatan pada 2014," kata perwakilan aksi Abdul Haris Balubun dalam undangan yang diterima redaksi merdeka.com, Senin (29/4).

Menurut Haris, tercatat 11 desa di 3 kecamatan di Sidoarjo tenggelam, 2.381 KK atau 9.160 Jiwa menjadi korban.

"Tragedi ini secara sengaja diselesaikan hanya pada urusan ganti rugi tanah. Itupun berlangsung penuh kebohongan dan pengingkaran termasuk pengunaan dana APBN untuk mendukung perusahaan," kecamnya.

Mereka menyayangkan setelah hampir 7 tahun, tidak ada jaminan negara mengurus hak rakyat atas kesehatan dan pendidikan. Makin banyak warga yang mengalami gangguan kesehatan, fasilitas kesehatan berkurang termasuk fasilitas pendidikan yang tak diperbaiki atau diganti karena ditenggelamkan lumpur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar